Iklan Responsive Atas

LightBlog
Responsive Ads Here

Thursday, April 23, 2015

Mengatasi Stress dengan Berolahraga

Mengatasi Stress dengan Berolahraga
Setiap manusia normal pernah mengalami stes atau ketegangan, dan harus tahu bagaimana cara mengatasinya. Banyak orang menderita penyakit, putus asa, bahkan mati mendadak yang disebabkan oleh stress. Ternyata olahraga dapat menolong untuk mengatasi stress.  Untuk mengatuhi mengapa olahraga mampu mengatasi stress maka perlu untuk melihat bagaimana kerja otot yang dimiliki oleh manusia.

Mengatasi Stress dengan Berolahraga
Mengatasi Stress dengan Berolahraga

Mengatasi Stress dengan Berolahraga
Mengatasi Stress dengan Berolahraga

Mengatasi Stress dengan Berolahraga
Mengatasi Stress dengan Berolahraga

Keajaiban otot manusia
Allah telah menciptakan manusia dengan penuh keajaiban, salah satunya adalah adanya otot yang menyelubungi seluruh tubuh manusia. Otot manusia memegang peran penting sehingga manusia dapat bergerak. Otot manusia terdiri dari kumpulan serat yang berukuran rambut. Penelitian menunjukan bahwa manusia mempunyai lebih dari 6.000.000.000.000 serat otot dalam tubuh yang berhubungan dengan tulang. Kesatuan ini disebut sistem otot dan kerangka yang terdiri lebih dari 200 tulang dan sekitar 600 macam otot yang beraneka ragam. Serat yang membentuk otot itulah yang berkontraksi untuk mengecilkan atau merelaksasikan maupun memperpanjang otot. Sesuatu yang luar biasa ialah setiap serat ini tepat guna untuk mendukung sesuatu yang beratnya 1000 kali lebih berat dari dirinya sendiri.
Tidak semua serat otot dalam keadaan aktif pada saat yang sama. Umumnya pada suatu saat, hanya sepertiga dari serat otot yang bekerja sedangkan sisanya beristirahat. Dalam keadaan normal serat otot akan bekerja dengan cara bergantian. Cara ini memberikan daya tahan dan dayaguna dari pekerjaan serat otot tersebut. Tetapi jikalau seseorang dalam keadaan tegang, hampir semua serat otot bergerak, inilah yang menimbulkan keletihan dini dan serat otot tidak berfungsi dengan baik bahkan menimbulkan perasaan sakit.
Otot dan stress
Otot akan menjadi tegang bila seseorang menghadapi stress, dan stress tersebut bisa dalam bentuk fisik maupun emosi. Fisik akan mengalami kesusahan bila seseorang meminta ototnya untuk bekerja melebihi kekuatannya misalnya mengangkat barang yang sangat berat. Ini gampang terjadi ketika melakukan kegiatan berat secara tiba-tiba dengan tidak mengadakan pemanasan terlebih dahulu. Jika mengadakan pemanasan terlebih dahulu maka darah akan mengalir menuju otot dan membawa lebih banyak zat pembakar dan oksigen. Kegiatan yang dibuat berangsur-angsur ini akan sangat mengurangi terjadinya stress kemudian.

Ketegangan emosi pada otot terjadi bila otot dipenuhi dengan perasaan yang tidak dapat ditanggulangi seperti kedukaan, frustasi yang terus menerus, marah yang tersembunyi, dendam dan perasaan bersalah. Semua perasaan tersebut menghasilkan ketegangan diberbagai kumpulan otot bahkan keletihan emosional. Ketegangan otot, baik itu disebabkan alasan fisik ataupun emosi akan membawa seseorang kepada berbagai problem. Cara tepat untuk mengatasi stress dan ketegangan otot adalah dengan berolahraga. Setiap pengobatan mengurangi ketegangan otot akan memberikan penyembuhan kepada banyak penderitaan dan kesakitan. Nah pengobatan yang terbaik untuk hal tersebut ialah olahraga dengan begitu otot dapat lebih rileks dan tak menimbulkan problem juga penyakit.

No comments:

Post a Comment